5 Cara Menghilangkan Mode Aman (Safe Mode) HP Android

Cara Keluar Mode Aman HP

Secara umum, HP Android memang tidak mudah rusak. Kalaupun iya, mungkin paling cepat juga sekitar 1 sampai 2 bulan sejak dibeli. Ini pun dengan catatan, bukan kerusakan fisik, melainkan kerusakan sistem.

Contohnya seperti memori internal HP yang bermasalah (mungkin penuh atau hal lainnya), suka muncul pesan bahwa aplikasi tiba-tiba berhenti, dan lain sebagainya.

Nah, berkaitan dengan hal ini, di sini saya ingin membicarakan soal Mode Aman.

Mode aman (Safe Mode dalam bahasa Inggris) merupakan pesan yang terkadang bisa muncul secara tiba-tiba di bagian pojok bawah HP.

Saat dalam mode ini, semua aplikasi yang sebelumnya kita install tidak berjalan dengan semestinya.

Apa Itu Mode Aman (Safe Mode) Android?

Sederhananya, mode aman atau safe mode pada Android adalah sebuah mode yang memungkinkan Android hanya menjalankan sistem utama, lebih tepatnya komponen-komponen pentingnya saja.

Dalam keadaan normal, ketika HP Android menyala, maka semua aplikasi termasuk yang kita install sendiri akan dimuat.

Nah, dengan menggunakan mode aman ini, Android akan berfungsi tanpa menjalankan aplikasi pihak ketiga yang ada.

Dengan mode aman, Anda bisa melakukan ujicoba berbagai hal di HP Android. Seperti memperbaiki masalah yang muncul, melihat sumber masalah, membuat pengaturan baru dan lain-lain.


Apakah Mode Aman Berbahaya?

Mode aman tidak berbahaya. Karena fitur ini hampir bisa ditemui di semua HP Android. Hanya saja ketika masuk ke dalam mode aman, akan muncul pesan yang mungkin sedikit mengganggu.

Kemudian di sebagian HP Android, terdapat batasan fitur yang bisa muncul ketika mode aman sedang dalam keadaan aktif.

Penyebab HP Tiba-Tiba Masuk ke Safe Mode

Sebelumnya HP tidak ada masalah, lalu kenapa malah tiba-tiba masuk ke dalam safe mode? Banyak orang yang pernah mengalami ini, termasuk saya sendiri.

Yang paling sering terjadi, ialah karena mereka mengaktifkan safe mode secara tidak sengaja. Ada suatu tombol yang tidak sengaja tertekan misalnya.

Selain itu, bisa juga mode aman muncul karena suatu aplikasi pihak ketiga yang terinstal. Ini banyak terjadi di HP root.

Jika Anda tidak merasa kalau penyebabnya berasal dari dua hal tersebut, ada kemungkinan juga sistem HP yang dipakai mengalami corrupt.

Baca Juga: Cara Mengatasi Memori Internal HP yang Penuh

Cara Menghilangkan Mode Aman di HP Android

Cara keluar dari mode aman di HP Android itu mudah. Sudah beberapa kali saya keluar masuk mode aman, hanya untuk melakukan pengecekan.

Baik itu HP Samsung, HP Xiaomi, OPPO, Vivo, Lenovo, ASUS, Sony dan lain sebagainya, hampir seluruhnya punya langkah yang mirip, serta bisa menggunakan beberapa tips yang akan saya bahas di sini. Silakan dicoba.

1. Cara Keluar Safe Mode Android dengan Restart HP

Melakukan Restart Sistem Android

Cara paling mudah untuk keluar dari safe mode di HP Android adalah dengan cara restart.

Metode restart ini bisa dilakukan untuk mengatasi masalah safe mode yang muncul tiba-tiba secara tidak sengaja.

Misalnya sebelumnya HP Anda normal-normal saja, kemudian beberapa waktu kemudian muncul pesan mode aman pada sistem.

Berikut cara keluar safe mode Android dengan restart:

  1. Tekan dan tahan tombol power HP.
  2. Pilih opsi Matikan Daya atau Mulai Ulang.
  3. Tunggu sampai HP mati atau restart.
  4. Kemudian, tunggu sampai HP menyala, atau nyalakan kembali HP dengan menekan tombol power beberapa detik.
  5. Tinggal periksa saja bagian pesan mode aman tersebut. Pasti hilang.

Safe mode atau mode aman sifatnya bisa dibilang hanya sementara saja (tidak permanen). Sehingga, kalau HP dinyalakan ulang, maka mode aman akan hilang, dan sistem akan masuk ke mode biasa lagi.

2. Cara Menghilangkan Mode Aman yang Sulit Hilang Dengan Melepas Baterai

Melepas Baterai HP Untuk Mengatasi Mode Aman

Melepas baterai akan secara otomatis membuat HP mati. Dan ini bisa sangat membantu untuk mengatasi berbagai masalah Android.

Tak terkecuali untuk menghilangkan mode aman (safe mode) yang susah hilang. Cara ini bisa Anda terapkan, apalagi kalau cara sebelumnya belum berhasil.

Berikut cara menghilangkan safe mode Android dengan melepas baterai:

  1. Matikan HP Anda.
  2. Lepas casing belakang HP.
  3. Lepas baterainya.
  4. Kemudian tunggu selama beberapa saat.
  5. Setelah itu pasang kembali baterai.
  6. Nyalakan kembali HP.

Baca Juga: Cara Update Aplikasi HP Android ke yang Terbaru

3. Periksa Aplikasi yang Terpasang di HP

Aplikasi yang terinstal di HP bisa jadi penyebab masuk ke mode aman juga, lho. Terutama jika HP Anda dalam keadaan root, potensinya bisa lebih besar lagi.

Untuk mengatasinya sangat sederhana. Coba ingat-ingat kembali aplikasi apa yang terakhir Anda install, kemudian langsung saja hapus aplikasi tersebut.

Tapi kalau lupa, Anda bisa coba cek melalui Google Playstore:

  1. Buka Google Playstore.
  2. Buka menu bagian kiri atas.
Menu Playstore di HP
  1. Pilih Aplikasi dan game saya.
  2. Masuk ke tab Terinstall.
Contoh Daftar Aplikasi di Playstore
  1. Di sana Anda akan melihat daftar aplikasi yang terinstal di HP Anda.
  2. Periksa di sini dan catat apa saja yang kira-kira ingin dihapus.
  3. Buka Setelan Android.
  4. Kemudian masuk ke menu Aplikasi.
Buka Menu Apl
  1. Cari aplikasi yang ingin Anda hapus, lalu buka.
  2. Setelah itu ketuk tombol Hapus Instalasi / Uninstall.
Opsi Uninstall Aplikasi HP
  1. Tunggu sampai prosesnya selesai.

Direkomendasikan setelah itu langsung restart HP. Tujuannya agar pesan safe mode yang sedang muncul bisa hilang. Kalau belum berhasil, coba ulangi langkah-langkahnya sampai menemukan aplikasi pemicunya.

Baca Juga: Gyroscope Error? Ini Cara Mengatasinya

4. Menonaktifkan Mode Aman Dengan Hapus Cache Android

Cache adalah kumpulan data tersimpan di Android. Data-data ini muncul secara otomatis seiring pemakaian HP.

Dalam beberapa kondisi, ternyata data cache bisa memunculkan pesan mode aman yang tidak mau hilang di HP. Bahkan meskipun sudah mencoba cara-cara sebelumnya.

Karena itulah, disarankan untuk coba menghapus data cache ini. Siapa tahu berhasil. Langkah-langkahnya seperti ini:

  1. Matikan HP terlebih dahulu.
  2. Kemudian tekan tombol power + tombol volume bawah.
Tombol Untuk ke Recovery
  1. Tunggu beberapa saat, sampai HP masuk ke mode Recovery.
Menu Clear di TWRP
  1. Di Recovery, silakan cari menu Clear Cache.
  2. Kemudian lakukan Clear Cache di sana.

Tambahan, untuk masuk ke Recovery, umumnya memang memakai tombol power + volume bawah. Namun untuk sebagian HP bisa berbeda. Silakan search di Google sesuai tipe HP Anda.

5. Lakukan Reset HP

Pesan mode aman bisa dikarenakan sistem corrupt. Walaupun memang jarang ditemui, tapi bisa saja terjadi. Apalagi kalau HP sudah dipakai cukup lama, kemungkinannya bisa meningkat.

Untuk mengatasi masalah ini, tentu akan sulit kalau dilakukan secara manual. Tapi yang paling jitu, Anda bisa coba Factory Reset.

Caranya seperti ini:

  1. Buka Setelan HP.
  2. Kemudian cari menu Cadangkan dan setel ulang.
Pengaturan Cadangkan HP
  1. Pilih menu Kembalikan ke setelan pabrik.
  2. Tunggu beberapa saat sampai prosesnya selesai.
Reset HP Untuk Menghilangkan Mode Aman
  1. Setelah itu, HP akan restart. Anda tinggal tunggu saja. Kalau sudah, lakukan pengaturan untuk hal-hal yang dibutuhkan selanjutnya.

Dengan melakukan reset, maka semua data sistem akan dikembalikan ke setelan awal, menjadi seperti baru lagi. Dengan begitu, error-error yang ada pun akan hilang seluruhnya.

Perlu diingat, factory reset akan menghilangkan semua data yang ada di HP, seperti aplikasi terinstal, dokumen, foto, video, dan sebagainya. Disarankan untuk backup dulu.

Fungsi Mode Aman di HP Android

Buat yang belum tahu, safe mode di Android itu memiliki berbagai macam fungsi.

Misalnya, untuk mencari penyebab error dari sistem, seperti masalah aplikasi berhenti tiba-tiba, masalah koneksi dan lain-lain.

Jadi, untuk yang mendapati pesan mode aman di HP, Anda tidak perlu khawatir. Karena, pesan tersebut bukan sebuah kerusakan, dan ini bisa kita hilangkan dengan cara-cara sebelumnya.

Akhir Kata

Begitulah cara untuk keluar dari mode aman di HP Android. Semuanya bisa dikondisikan sesuai kebutuhan Anda, jadi bisa dipilih sendiri.

Saya rasa, solusi yang saya bagikan di sini sangat efektif, dan safe mode di HP Anda pun akan hilang. Sebab, saya sendiri sudah beberapa kali menemui pesan ini, dan seluruhnya bisa dihilangkan dengan cara-cara tadi.

Jangan lupa untuk membagikan artikel ini ke teman-teman Anda, ya.

Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

You May Also Like